Infinix Hot S3, Kamera Kinclong, Harga Pas di Kantong, Desain Gak Bo'ong!

Medsos menjadi sesuatu hal yang tak bisa lepas dari kehidupan anak muda saat ini. Selain untuk mencari hiburan dan berinteraksi dengan teman, medsos juga banyak digunakan untuk menghasilkan second income. Tapi untuk melakukannya harus konsisten dan memiliki konsep yang menarik dalam bersosial media.


Selain itu, kita juga butuh device yang berkualitas, termasuk ponsel yang memiliki spec tinggi. Namun sayangnya, ponsel yang memiliki kualitas kamera dan performa yang bagus masih memiliki harga yang mahal.

Tapi kini, permasalahan itu terjawab sudah. Telah hadir Infinix Hot S3, ponsel berkamera 20 MP dengan harga termurah di kelasnya.

Umumnya, jika menginginkan sebuah ponsel yang memiliki kualitas kamera tinggi harus merogoh kocek dalam-dalam. Sekarang gak lagi Cuy, itu karena Infinix baru saja merilis seri terbarunya yaitu Infinix Hot S3.

Penasaran seperti apa?

Kamera


Ini adalah fitur yang paling diunggulkan dari Infinix Hot S3. Kamera depan dari ponsel ini beresolusi 20 Megapixel dilengkapi Dual LED Soflight Flash yang akan membuat hasil foto berkualitas sangat baik dan tidak bermasalah dengan pencahayaan rendah. selain itu Kamera ini juga mampu memproduksi foto dengan efek Bokeh yang rapih.

Selain berfungsi untuk mengambil foto, kamera ini juga berguna untuk fitur keamanan. Face ID unlock akan mempermudah Anda saat membuka kunci ponsel.

Display


Layar dari Infinix Hot S3 ini sudah full display 18:9. Artinya ponsel ini sudah menggunakan bezel tipis khas ponsel kekinian.

Performa


Infinix Hot S3 sudah menggunakan processor Qualcomm Snapdragon 430 Octa Core yang dilengkapi dengan RAM 3GB. Dengan Spesifikasi setinggi ini, akan membuat Infinix Hot S3 memiliki performa yang baik dan gak lemot.

Durasi


Infinix terkenal tidak pernah main-main soal battery. Infinix Hot S3 memiliki kapasitas battery sangat besar yaitu 4000mAh. Melihat kapasitas sebesar ini pastinya kita gak perlu takut mati gaya karena battery ponsel yang gak tahan lama, atau repot-repot bawa powerbank.

Berapa Harganya?

Hmm.. penasaran kan? Langsung lihat sendiri aja harganya disini.

Infinix Hot S3

Artikel Terkait

Komentar